Page 91 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 3 Mei 2019
P. 91

dalam aksi peringatan Hari Buruh di depan Kantor Gubernur di Jalan Pahlawan,
               Surabaya, kemarin.

               "Saya sampaikan, kami ingin memberikan hadiah pada keluarga buruh, pekerja
               yang tidak mampu, dan j yang difabel, bahwa kita ada kuota 5% khusus bagi anak-
               anak mereka yang akan masuk ke SMA/SMK negeri di seluruh Jatim," katanya.

               Mantan menteri sosial itu menyebut anak buruh yang sudah di kelas III SMP atau
               MTs bisa memanfaatkan kuota khusus 5% ini untuk bisa masuk SMA/SMK negeri.
               "Para anak buruh, pekerja, dan difabel ini akan diprioritaskan untuk bisa masuk SMA
               SMK negeri di Jatim. Kuota khusus ini akan kita luncurkan besok saat Hardiknas
               (Hari Pendidikan Nasional)," tandasnya.

               Dengan adanya kuota masuk SMA/SMK negeri ini maka akan mempermudah para
               anak buruh dan pekerja tidak mampu untuk bisa mengakses pendidikan berkualitas.
               Terlebih, jika sudah masuk ke SMA/SMK negeri, mereka tidak akan terbebani
               dengan biaya. Ini karena mulai tahun ajaran baru Juli 2019 mendatang akan
               diterapkan sekolah gratis untuk SMA/SMK negeri se-Jatim.

               (don).



















































                                                       Page 90 of 169.
   86   87   88   89   90   91   92   93   94   95   96