Page 47 - contoh media pengajaran
P. 47
Sunnah mu‟akkad (دكؤملا تنسلا) secara bahasa adalah sunnah yang dikuatkan atau sangat
dianjurkan.
Secara istilah, sunnah mu‟akkad merupakan ibadah-ibadah yang selalu dijalankan atau
dilestarikan oleh Nabi Muhamamd Saw dan tidak ditinggalkan, kecuali sekali atau dua kali untuk
memberi petunjuk bahwa ibadah tersebut tidak wajib hukumnya.
Istilah-istilah pada sunnah :
Tathawwu‟ adalah Shalat yang dianjurkan oleh syara‟ untuk dilakukan sebagai tambahan dan
penyempurna shalat fardlu pada hari kiamat, jika memang ada shalat fardlu yang kita kerjakan
belum sempurna.
Nawafil adalah Suatu perbuatan yang disyariatkan, namun tidak termasuk dalam kategori
fardlu, wajib maupun sunnah.
Masnunah adalah Suatu ibadah atau sunnah mu‟akkadah yang senantiasa dilaksanakan oleh
Nabi Muhammad Saw dan terkadang ditinggalkan, namun itupun jarang untuk mnunjukkan
bahwa amal ibadah tersebut bukan fardlu.
Mandubah adalah Sunnah ghairu mu‟akkadah yang hanya terkadang dilakukan oleh Nabi
Muhammad Saw dan juga ditinggalkannya.
2. Shalat sunah muakkad terdiri dari beberapa macam, diantaranya :
a) Shalat sunah rawatib.
Yaitu shalat sunah yang dikerjakan mengiringi shalat fardu lima waktu, baik yang
dilakukannya sebelumnya (qabliyah) maupun sesudahnya (ba‟diyah).
Shalat sunah rawatib muakkad meliputi :
a. Dua rakaat sebelum salat zuhur
b. Dua rakaat sesudah salat zuhur
c. Dua rakaat sesudah magrib
d. Dua rakaat sesudah shalat isya
e. Dua rakaat sebelum salat subuh
b) Shalat Tahajjud
Yaitu shalat sunnah yang dikerjakan setelah shalat Isya‟ setelah terjaga dari tidur, meski
tidurnya dalam waktu yang singkat. Waktu terbaik dilaksanakannya shalat tahajjud adalah
sepertiga malam terakhir. Tidak ada batasan jumlah rakaat paling banyak dalam tahajjud, tetapi
paling sedikitnya adalah dua rakaat . Niat shalat tahajjud adalah:
c) Shalat Witir
Witir ( gasal) artinya ganjil. Shalat witir yaitu shalat sunnah yang dilaksanakan pada malam
hari setelah shalat isya‟ sampai terbitnya fajar atau waktu shalat subuh. Jumlah rakaatnya
paling sedikit 1 rakaat dan paling banyak 11 rakaat.