Page 3 - E-Modul Teks Drama
P. 3

PRAKA           T  A






                    Puji Syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas limpahan rahmat-Nya sehingga
            kami dapat menyelesaikan e-modul Teks Drama untuk siswa kelas XI SMA/SMK/MAN. Modul
            ini disusun berdasarkan standar kurikulum 2013 yang lebih menempatkan siswa sebagai
            pusat kegiatan belajar (Student Center).
                  E-Modul  ini  mencakup  4  Kompetensi  Dasar  diantaranya  3.18-4.18  dan  3.19-4.19
            dengan capaian indikator sebagai berikut : 3.18.1 Menuliskan Penger an Alur Drama, 3.18.2

            Menentukan tahapan pada alur drama, 3.18.3 Mengklasifikasi jenis konflik pada teks drama.
            Berpasangan dengan 4.18.1 Memerankan salah satu tokoh dalam naskah drama yang dibaca
            sesuai dengan watak tokoh tersebut, 4.18.2 Memberi tanggapan, serta memperbaiki hasil
            kerja dalam diskusi kelas. Capaian kompetensi dasar berikutnya yakni, 3.19.1 Mendata alur,
            konfliks,  penokohan,  dan  hal  yang  menarik  dalam  drama  yang  dipentaskan.  Yang
            berpasangan dengan 4.19.1 Mendata alur, konfliks, penokohan, dan hal yang menarik dalam

            drama yang dipentaskan. 4.19.2 Memberi tanggapan, serta memperbaiki hasil kerja dalam
            diskusi kelas.
                  E-Modul  ini  juga  dilengkapi  dengan  la han  soal  untuk  menguji  pemahaman  siswa
            terkait  dengan  materi  yang  terdapat  pada  e-modul.  Dalam  modul  Teks  Drama  ini  akan
            dibahas tentang keseluruhan dari pembelajaran Bahasa Indonesia yakni Teks Drama.
                  Kami menyadari masih banyak kekurangan dalam penyusunan modul ini. Oleh karena
            itu, kami sangat mengharapkan kri k dan saran demi perbaikan dan kesempurnaan modul
            ini. Kami mengucapkan terima kasih kepada dosen pembimbing Ibu Dr. Dr. Purwa  Zisca

            Diana,.M.,Pd dan berbagai pihak yang telah membantu proses penyelesain e-modul ini,
            semoga e-modul ini dapat bermanfaat bagi kita semua, khususnya para peserta didik





                                                                                   Yogyakarta, 15 Januari 2022
                                                                                   Penyusun






                                                                                   Affa Azmi Rahman Nada



















                                                                                                      ii
   1   2   3   4   5   6   7   8