Page 41 - FLIP AFTER VALIDASI
P. 41
RANGKUMAN
Sistem ekskresi adalah sistem pembuangan zat-zat sisa
metabolisme yang sudah tidak berguna dalam tubuh manusia,
meliputi ginjal, hati, paru, dan kulit.
Ginjal berbentuk seperti biji buah kacang merah. Ginjal terletak
di kanan dan di kiri tulang pinggang yaitu di dalam rongga perut
pada dinding tubuh dorsal.
Hasil ekskresi ginjal adalah urine. Ada tiga tahap pembentukan
urine yaitu filtrasi, reabsorbsi, dan augmentasi. Setelah terbentuk,
urine akan di alirkan ke ureter lalu ke kandung kemih dan
dikeluarkan dari tubuh melalui uretra.
Hati berfungsi memecah beberapa senyawa yang bersifat racun
(detoksifikasi), serta mengubah amonia menjadi urea yang akan
diekskresikan ke dalam urine.
Paru sebagai organ ekskresi berperan dalam mengeluarkan
karbon dioksida dan uap air.
Kulit sebagai alat ekskresi mengeluarkan keringat yang
mengandung air, dan garam.
Gangguan sistem ekskresi, antara lain: gagal ginjal, batu ginjal,
biang keringat, hiperhidrosis, albuminuria, poliuria, dan uremia.
Teknologi yang berkaitan dengan sistem ekskresi, antara lain:
hemodialisis (cuci darah), transplantasi ginjal dan ESWL
(Extracorporeal Shock Wave Lithotripsy).
Flipbook Berbasis CTL Materi Sistem Ekskresi Manusia Kelas XI SMA/MA 30