Page 28 - Modul Biologi Kelas XII KD 3.1
P. 28
Modul Biologi Kelas XII KD 3.1 [Publish Date]
Sumber :
https://workspace.oregonstate.edu/hubfs/Extension/Week%20%235_Experi
ment%20Steps.pdf
Cahaya berbengaruh terhadap arah pertumbuhan akar dan perluasan
daun. Tanaman yang diletakkan pada tempat gelap akan tumbuh lebih cepat
daripada yang diletakkan di tempat terang. Namun daun terlihat pucat karena
tidak dapat membentuk klorofil. Akan tetapi intensitas cahaya yang terlalu
tinggi juga dapat merusak klorofil pada tanaman.
d. Suhu dan Kelembaban
Tumbuhan dapat tumbuh dan
berkembang bilamana suhu dan
kelembaban lingkungan optimal. Suhu dan
kelembaban saling terkait satu sama lain.
Suhu yang tinggi menyebabkan
kelembaban menjadi rendah dan
sebaliknya.
Suhu dan kelembaban yang
Sumber : Dokumentasi Pribadi
dibutuhkan setiap tumbuhan berbeda
tergantung jenis tumbuhan. Misalnya suhu
Info Bio
optimum untuk tumbuh tanaman cabai
Galileo Galilei (1593)
o
o
yaitu 24 C-28 C, dan tanaman kaktus merupakan ilmuwan
o
o
16 C-36 C. Bilamana kurang atau lebih Italia yang pertama kali
menemukan
dari suhu optimum maka pertumbuhan dan termometer.
perkembangan tanaman dapat terganggu.
Suhu yang terlalu tinggi menyebabkan tanaman mengalami peningkatan
laju transpirasi hingga mengalami kelayuan. Demikian juga dengan suhu
yang terlalu rendah menyebabkan proses pertumbuhan menjadi lambat
bahkan terhenti.
e. pH
pH adalah derajat keasaman atau kebasaan suatu larutan. pH diukur pada
media tanam tempat tumbuh suatu tanaman. Media tanaman yang digunakan
dapat berupa tanah atau air. pH media tanam yang tidak sesuai dengan
Pendidikan Biologi, Universitas PGRI Semarang 28

