Page 21 - E-HANDOUT BERBASIS VIDEO MATERI VIRUS
P. 21
E-HANDOUT BIOLOGI KELAS X SMA/MA
B. Ciri-ciri Virus
1. Ukuran Tubuh Virus
Virus memiliki ukuran tubuh yang sangat kecil, antara 20-300
nm (1nm = 1/1.000.000 mm). Lebih kecil dari ribosom. Jutaan
virus dapat dengan mudah menempati kepala jarum. Virus yang
berukuran kecil memiliki diameter tubuh kurang lebih 20 nm
contohnya Poliovirus, dan virus terbesar adalah TMV (Tobacco
mosaic Virus). Virus yang berukuran besar mamiliki ukuran tubuh
antara 150-300nm atau lebih (Campbell, 2002).
2. Bentuk Virus
Virus memiliki bentuk yang bervariasi, ada yang bulat, batang
dan ada yang seperti huruf T (Kesumah (2020). Menurut (Campbell,
2002) Berikut bentuk-bentuk virus:
a. Virus bentuk spiral (helical). Virus berbentuk spiral atau batang
dapat dijumpai pada virus mosaik tembakau (TMV) (Campbell,
2002).
Gambar 7. Virus Bentuk Spiral (Kesumah, 2020)
VIRUS 18

