Page 17 - Pendidikan-Pancasila-BS-KLS-VI
P. 17

Ayo, Merenungkan



                                                 Kegiatan ini diberikan kepada kalian yang

                                                 telah mencapai capaian pembelajaran yang
                                                 diberikan. Ayo, Merenungkan adalah aktivitas
                                                 mereleksikan proses dan hasil pembelajaran.






                           Skema Kegiatan




                        Setiap bab pada Buku Siswa diawali dengan judul bab dan pertanyaan
                        pemantik. Pertanyaan ini bertujuan untuk menggugah keingintahuan kalian

                        tentang materi yang dibahas pada bab tersebut. Di setiap bab juga terdapat
                        Tujuan Pembelajaran dan Profil Pelajar Pancasila, Peta Konsep, Kata Kunci,
                        dan Bekal Belajar yang akan memberikan arah bagi seluruh aktivitas yang
                        ada di tiap bab.


                            Kegiatan atau aktivitas pembelajaran di setiap bab dirancang sedemikian
                        rupa sehingga pembelajaran berjalan menyenangkan. Aktivitas tersebut
                        meliputi Ayo, Membaca; Ayo, Memahami; Ayo, Menulis; Ayo, Menemukan;

                        Ayo, Menyimpulkan;  Ayo, Kamu Bisa; dan Ayo, Merenungkan. Setiap
                        aktivitas ditandai dengan kalimat ajakan karena memang bertujuan mengajak
                        kalian aktif dalam belajar. Pada akhir kegiatan diberikan aktivitas Pengayaan
                        bagi kalian yang sudah mencapai kompetensi yang diharapkan sehingga

                        wawasan dan pengetahuan kalian makin bertambah. Selain itu, di bagian akhir
                        bab juga terdapat ajakan untuk merenung agar kalian terbiasa mengendapkan
                        pengetahuan dan kebiasaan baik sehingga makin menguatkan semangat
                        kalian untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
















                                                                                                               xvii
   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22