Page 2 - E-LKPD KALOR
P. 2
KATA
PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala yang senantiasa
melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya kepada penyusun, sehingga
Electronic Lembar Kerja Peserta Didik (e-LKPD) berbasis Inkuiri
Terbimbing untuk pembelajaran Fisika SMA kelas XI semester ganjil pada
materi kalor ini dapat terselesaikan dengan baik. E-LKPD ini dibuat
dengan harapan dapat membangun keterampilan proses sains peserta
didik.
E-LKPD ini terdiri dari langkah-langkah model pembelajaran Inkuiri
Terbimbing. Isi materi dalam e-LKPD ini berupa kegiatan-kegiatan
pembelajaran yang menuntut peserta didik secara aktif untuk terlibat
dalam pembelajaran sehingga dapat membangun keterampilan proses
sains peserta didik. Pada setiap awal membelajarkan berisi konteks atau
masalah terkait dengan kegiatan. Masalah yang disajikan berupa masalah
untuk dipecahkan peserta didik. E-LKPD ini melatihkan keterampilan
proses sains peserta didik dengan melatihkan peserta didik untuk dapat
mengamati, merumuskan masalah, membuat hipotesis, menentukan
variabel, melakukan pengujian yang adil, mengumpulkan data, dan
menjelaskan hasil serta membuat kesimpulan.
Penyusun mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah
berkontribusi dalam penyusunan e-LKPD ini. Penyusun menyadari bahwa
e-LKPD ini masih banyak kekurangan, sehingga penyusun mengharapkan
kritik dan saran dari semua pihak yang membaca. yang sifatnya
membangun untuk dijadikan masukan bagi penyusun. Penyusun juga
meminta maaf apabila terdapat kesalahan penulisan atau ketepatan kata.
Semoga e-LKPD ini bermanfaat dan dapat digunakan untuk pendamping
belajar sebaik-baiknya.
Bandar Lampung, Maret 2023
Penyusun
E-LKPD Fisika Dengan Model Inkuiri Terbimbing
ii