Page 29 - Bahan Ajar Bahasa Indonesia - SMP/Mts Kelas VIII
P. 29
Biasanya juga terdapat latar yang hampir mirip dengan
kehidupan yang sebenarnya
Amanat ceritanya pun penuh dengan pesan moral
Terdapat konflik
Kegiatan 3
Menginterpretasi drama
Interpretasi adalah salah satu kegiatan penafsiran atau
memberikan pendapat tentang sebuah karya. Kata lain interpretasi
adakah ulasan. Dalam bab ini, karya yang akan kita tafsirkan adalah
teks drama atau drama yang kita dengar atau tonton.
Interpretasi teks drama atau drama yang kita dengar atau tonton
adalah kegiatan memberi apresiasi atau pemaknaan terhadap sebuah
karya sastra sesuai dengan pikiran atau perasaan yang diperoleh
pembaca/penonton terhadap karya tersebut.
Langkah-langkah yang harus dilalui agar hasil interpretasi baik
adalah sebagai berikut.
a. Membaca atau menyimak atau mendengarkan drama dengan
seksama. Kegiatan ini dapat diulang beberapa kali.
b. Analisis unsur intrinsik dari drama tersebut secara lengkap.
c. Tafsirkan isi drama dalam beberapa paragraf singkat.
d. Analisis kelemahan dan kelebihan dari drama secara lengkap.
e. Rangkumlah seluruh rangkain peristiwa drama.
f. Ceritakanlah drama menggunakan bahasamu sendiri dalam bentuk
paragraf.
22
Bahasa Indonesia untuk SMP/MTs Kelas VIII