Page 8 - PERMENAKER 37 TAHUN 2016
P. 8
(3) Pemasangan, perbaikan dan modifikasi Bejana
Tekanan dan Tangki Timbun sebagaimana dimaksud
dalam Pasal 4 meliputi:
a. pembuatan gambar rencana pemasangan,
perbaikan atau modifikasi;
b. pembuatan rencana gambar fondasi, landasan,
rangka kaki;
c. pembuatan prosedur kerja aman pemasangan,
perbaikan dan modifikasi;
d. pelaksanaan pemasangan, perbaikan, dan
modifikasi harus sesuai dengan gambar rencana;
dan
e. pembuatan spesifikasi prosedur pengelasan WPS
(Welding Procedure Spesiflcation) dan pencatatan
prosedur kualifikasi PQR (Procedure Qualification
Record) bila dilaksanakan dengan pengelasan.
(4) Pemakaian Bejana Tekanan dan Tangki Timbun
sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 harus
dilakukan pemeriksaan dan pengujian sebelum
digunakan serta dilakukan pemeliharaan secara
berkala.
(5) WPS (Welding Procedure Spesiflcation) dan pencatatan
prosedur kualifikasi PQR (Procedure Qualification
Record) sebagaimana dimaksud pada ayat (2) huruf a
dan ayat (3) huruf e dilakukan evaluasi penilaian oleh
Pengawas Ketenagakerjaan Spesialis.
Bagian Kedua
Bejana Tekanan
Pasal 8
Bahan dan konstruksi Bejana Tekanan harus cukup kuat.
Pasal 9
(1) Setiap Bejana Tekanan diberikan tanda pengenal
meliputi:
a. nama pemilik;
b. nama dan nomor urut pabrik pembuat;