Page 28 - flip 1 sistem pencernaan
P. 28
BIO - CREDIBLE Berpikir Kritis evaluasi
Maraton adalah pertandingan lari jarak jauh yang umumnya ditempuh sepanjang 42 km
dengan jarak tempuh sepanjang itu seorang atlet memerlukan perisiapan fisik yang bugar dan
sehat. Oleh karena itu, pelatih memberikan pengarahan untuk memperhatikan asupan nutrisi
yang cukup sebelum pertandingan seperti berikut ini:
1) Anjuran makan ± 3 jam sebelum pertandingan.
2) Memilih makanan karbohidrat kompleks dan menghindari karbohidrat sederhana.
3) Menghindari makanan atau minuman yang manis, pedas, asam dan mengandung
gas/soda serta alkohol.
Menurut kamu, apakah setuju dengan ketiga pernyataan yang diberikan pelatih tersebut jika
dikaitkan pengaruhnya terhadap lambung? Berikan alasan yang tepat dari masing-masing
pernyataan!
(Jawab Disini)
USUS HALUS (Intestinum) 4
Usus halus merupakan saluran pencernaan
makanan paling panjang sekitar 6-7 m dan berdiameter
2,5 cm. Usus halus terdiri dari tiga bagian yaitu usus 12
jari (duodenum), usus tengah (jejunum) dan usus
penyerapan (ileum) (Gambar 12). Duodenum terhubung
dengan dua saluran kelenjar pencernaan yaitu pankreas
dan kantung empedu melalui suatu lubang yang disebut
ampulla hepatopankreatika atau ampulla vateri seperti
Gambar 12. Bagian usus halus yang ditunjukkan pada Gambar 13. Kantung empedu
(Sumber: Saladin, 2021) berisi cairan empedu yang dihasilkan oleh hati untuk
mengemulsi lemak atau memecah lemak menjadi bagian-
bagian yang lebih kecil (droplet lemak) yang kemudian
dicerna secara kimiawi pada pankreas. Pankreas
menghasilkan natrium bikarbonat atau NaHCO3 (bersifat
basa) untuk membantu menetralkan kimus dari lambung
yang bersifat asam (pH rendah). Pankreas juga
menghasilkan beberapa jenis enzim yaitu amilase, tripsin
dan lipase. Enzim amilase mengubah amilum menjadi
Gambar 13. Hati, kantung empedu maltosa. Enzim tripsin merombak protein menjadi
dan pankreas dibagian awal peptida dan asam amino serta enzim lipase mengubah
duodenum trigliserida (lemak) menjadi asam lemak dan gliserol.
(Sumber: Marieb & Hoehn,2020)
E-BOOK INTERAKTIF SISTEM PENCERNAAN MANUSIA BIOLOGI KELAS XI SMA/MA 17