Page 22 - E-Book Mekanisme Sistem Imun dalam Covid
P. 22
Gambar 25. Mekanisme Penghancuran Sel oleh TCD8+
Sumber : https://www.westburg.eu/uploads/fckconnector/3546b488-4037-48aa-
a362-c3db9ecaf2b5
Efektivitas sel Tc ditunjukkan dalam mekanisme pembunuhan sel kanker. Selama aktivasi
spesifik antigen, afinitas antara glikoprotein CD8+ yang diekspresikan oleh sel-T CD8+ dan
molekul MHC kelas I yang diekspresikan oleh sel kanker membuat kedua jenis sel terikat
erat. Pengikatan sel T dan sel kanker melalui kompleks CD8/TCR dan kompleks
antigen/MHC-I menyebabkan sel T CD8+ mengeluarkan perforin dan granzim, yang akan
berperan dalam mekanisme lisis sel kanker.
FUN FACT
Gambar 13. Sel Mast
Phyllanthus sp sebagai imunomodulator.
Sumber : Janeways Immunobiology 9th Edition
Phyllanthus niruri mampu berperan sebagai
imunomodulator dengan adanya kandungan senyawa
aktif seperti flavonoid (rutin, quercetin, quercitrin,
astragalin), lignan (phyllanthin, hypophyllanthin),
terpenoid (limonen, picymen), dan alkaloid
(securinine).
Penelitian pada pasien TBC ditemukan adanya
peningkatan limfosit CD8+ dan penurunan rasio
CD4+/CD8+. Setelah pemberian ekstrak P. niruri 50
mg/mL secara per oral selama 2-6 bulan, IL-10
menurun dan kadar IFN- dan TNF- meningkat
secara signifikan dan terjadi peningkatan rasio Gambar 26. Phyllanthus sp
CD4+/CD8+. Hal ini menunjukkan efek P. niruri pada Sumber : https://cdn.shopify.com/
pemulihan respon sel T pada pasien TBC.
15
COMMUNE (Covid-19 From an Immune System Prespective)