Page 24 - E-Book Mekanisme Sistem Imun dalam Covid
P. 24

C. Sel Plasma
                                                            Merupakan  fase  diferensiasi  terminal
                                                        darisel B dalam upaya memproduksi dan
                                                        mensekresi     antibodi.     Meskipun
                                                        merupakan  hasil  diferensiasi  tetapi
                                                        pada  permukaan  sel  plasma  tidak
                                                        dijumpai  adanya  sIg  maupun  reseptor-
                                                        reseptor seperti pada sel B. Sel plasma
                                                        ditandai  dengan  inti  bulat  yang
                                                        letaknya  eksentris  dan  berkromatin.
                                                        Satu  sel  plasma  dapat  melepaskan
                                                        beribu-ribu  molekul  antibodi  setiap
                                                        detiknya.
                        Gambar 28. Sel Plasma
           Sumber : https://imagebank.hematology.org/getimagebyid/4107?
                              size=3

         D. Sel Dendritik
            Inisiasi dan kontrol respon imun tergantung pada Dendritic cell  (DC),  merupakan  sel
         yang  berasal  dari  hematopoiesis  limfo-myeloid  yang  membentuk  hubungan  penting
         antara  respon  pengenalan  bawaan  terhadap  patogen  dan  aktivasi  kekebalan  adaptif
         dengan kata lain DC berfungsi untuk menjembatani sistem imun bawaan dan adaptif.

         Fungsi utama DC adalah berperan sebagai
         Antigen    Precenting    Cell   (APC),    ia
         merupakan  yang  paling  kuat  dibandingkan
         dengan  APC  lain.  DC  memulai  respons
         immune  primer  dengan  mempresentasikan
         antigen  yang  akan  diterima  oleh  reseptor
         MHC dan diteruskan untuk merangsang sel T
















                     Gambar 29. Sel Dendritik                    Gambar 30. Presentasi Antigen oleh DC
               Sumber : Janeways Immunobiology 9th Edition   Sumber : https://ai2-s2-public.s3.amazonaws.com


                                                                                             17
       COMMUNE (Covid-19 From an Immune System Prespective)
   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29