Page 16 - modul pelatihan BK Kusriyatin
P. 16

1. SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
                        Jalur seleksi pertama yang bisa diikuti oleh siswa/i SMA/dan atau sederajat kelas

                        XII  adalah  SNMPTN.  Jalur  ini  memberikan  kesempatan  bag  mereka  yang
                        memiliki  prestasi  akademik  dan  hasil  rekomendasi  kepala  sekolah.  Dan  lagi,
                        SNMPTN memberikan kesempatan untuk memilih sebanyak tiga program studi
                        di dua perguruan tinggi negeri berbeda.


                        Proses  seleksinya  menggunakan  nilai  yang  tercantum  pada  lapor  hasil  belajar,

                        sertifikat  atau  piagam  prestasi,  indeks  sekolah  dan  lain-lain  yang  menjadi
                        pertimbangan utama. Bahkan, SNMPTN ini tidak dipungut biaya lho.

                        2. PMDK-PN (Penelusuran Minat dan Kemampuan-Politeknik Negeri)

                        Jalur  seleksi  yang  satu  ini  menggunakan  pola  seleksi  nasional  berdasarkan
                        penyaringan prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lain

                        yang  dimiliki.  Pendaftaran  hanya  diperuntukan  bagi  siswa/i  tahun  akhir  di
                        SMA/dan atau sederajat dan dibolehkan memilih 3 program studi untuk 2 dari 42
                        politeknik yang ditawarkan..


                        3. SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
                        SBMPTN merupakan jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri berfokus pada

                        tes tulis atau ujian keterampilan. Perbedaannya dengan kedua jenis seleksi yang
                        sudah disebutkan tadi, SBMPTN ini boleh diikuti oleh lulusan dimana SBMPTN
                        dilangsungkan  hingga  dua  angkatan  sebelumnya.  Para  peserta  SBMPTN  boleh

                        memilih tiga program studi di dua perguruan tinggi negeri.


                        Adapun  materi  ujian  tulis  di  antaranya  berupa  Tes  Kemampuan  dan  Potensi
                        akademik  (TKPA)  yang  terdiri  dari  Matematika  Dasar,  Bahasa  Indonesia,
                        Bahasa Inggris, TPA Vernal, TPA Numerikal dan TPA Figural. Kemudian Tes
                        Kemampuan  Dasar  berdasarkan  pilihan  rumpun  keilmuan  yang  dipilih  oleh

                        pendaftar.  Seperti  Saintek  (Sains  dan  Teknologi)  terdiri  dari  Matematika  IPA,
                        Fisika,  Biologi,  dan  Kimia.  Sedangkan  untuk  Soshum  (Sosial  dan  Humaniora)
                        terdiri dari Sejarah, Geografi, Ekonomi dan Sosiologi.


                        4. UMPN (Ujian Masuk Politeknik Negeri)
                        Minat masuk Politeknik Negeri? Selain PMDK PN, kamu juga bisa pilih jalur ini

                        untuk mencapai kampus yang diinginkan. UMPN menggunakan pole penerimaan
                        mahasiswa baru politeknik Negeri di seluruh Indonesia melalui ujian tulis. Jalur
                        ini bisa diikuti oleh siswa-siswi SMA/sederajat yang duduk di bangku akhir atau




                                                             18
   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21