Page 18 - modul pelatihan BK Kusriyatin
P. 18

Namun hanya ada beberapa perguruan tinggi swasta yang tergabung dalam

                        UMB-PTS.


                        Untuk kedepan, semoga perguruan tinggi swasta banyak yang bergabung dalam
                        UMB-PTS ini sehingga peserta yang memilih jalur UMB-PTS dapat memiliki
                        pilihan perguruan tinggi swasta lebih banyak. Informasi lengkap mengenai
                        UMB-PTS dapat  kamu baca di www.spmb.or.id.


                        8. Jalur Prestasi
                        Jalur Prestasi merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru yang diperuntukkan

                        bagi siswa-siswi berprestasi. Tidak hanya di bidang akademik saja, tapi
                        berprestasi di bidang olahraga, seni, olimpiade sains dan lainnya. Seleksi jalur
                        prestasi dilakukan tanpa ujian tertulis, namun didasarkan pada prestasi siswa

                        tersebut

                        2. Memasuki kursus-kursus / pelatihan

                        Seandainya Anda memilih tidak melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi, ada
                        alternatif lain yang dapat Anda pilih untuk meningkatkan life skill Anda dan dapat

                        dijadikan  sebagai  modal  untuk  dapat  kerja  mandiri  atau  wiraswasta,  yaitu  dengan

                        memasuki kursus-kursus keterampilan / pelatihan. Di Jakarta banyak sekali.
                        Kita temui lembaga-lembaga kursus ketrampilan / Balai Latihan Kerja (BLK) yang

                        dapat Anda pilih sesuai dengan minat dan bakat yang Anda miliki. Seperti misalnya :
                        kursus  modeling,  salon  kecantikan,  tata  busana  /  menjahit,  presenter,  memasak  /

                        membuat kue, kursus elektronik, otomotif, komputer, mengelas, dll.
                        3.  Memasuki dunia kerja, yaitu bekerja

                        Kerja merupakan kebutuhan manusia, seseorang bekerja karena adanya sesuatu yang

                        hendak ia capai, dan orang berharap dengan bekerja melalui aktivitas tersebut akan
                        membawa  mereka  kepada  suatu  keadaan  yang  lebih  baik  dan  memuaskan  bagi

                        dirinya.  Pekerjaan  adalah  sumber  penghasilan  dan  juga  suatu  kesempatan
                        mengembangkan diri untuk berbakti. Sebagai suatu kesempatan maka pekerjaan itu

                        hendaknya tidak disia-siakan dan harus dimanfaatkan sebaik-baiknya. Tidak semua

                        siswa melanjutkan studi ke jenjang pendidikan tinggi, yaitu perguruan tinggi. Ada
                        kalanya memilih memasuki dunia kerja, yaitu bekerja dikarenakan adanya berbagai

                        alasan.  Dalam  modul  ini  (terlampir)  terdapat  berbagai  macam  jabatan  dan  karier
                        sebagai bahan informasi.




                                                             18
   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23