Page 4 - Kamus Sosiologi
P. 4
Adopsi : Pengangkatan (anak, budaya, hal baru, dll) dan
penerimaan hal baru.
Afektivitas : Suatu kecenderungan untuk melakukan tindakan
berdasarkan emosi-emosi tertentu baik negatif
maupun positif.
Agama : Suatu ajaran baik teri maupun praktik yang mengatur
tata cara ibadah atau hubungan dengan Tuhan,
sesama manusia, dan terhadap alam
Agent of Change : Kelompok atau individu yang memiliki peran dalam
mempengaruhi atau mengubah perubahan sosial
Ajengan : Kiai atau pemuka agama
Ajudikasi : Cara penyelesaian konflik melalui pengadilan atau
jalur hukum.
Akademis : Ilmu pengetahuan yang sifatnya ilmiah.
Akomodasi : Suatu cara untuk menyelesaikan suatu perselisihan
Akses : Kemampuan kelompok atau individu untuk
memperoleh layanan atau sumber daya tertentu
Akses : Kemampuan kelompok atau individu untuk
memperoleh layanan atau sumber daya tertentu
Akulturasi : Percampuran 2 budaya atau lebih tanpa
menghilangkan unsur budaya yang ada
Amalgamasi : Pencampuran antar kelompok manusia yang
memiliki ciri fisik yang berbeda, sehingga menjadi
satu.