Page 68 - e-Modul Berbasis Understanding by Design Berdasarkan Cognitive Load Theory
P. 68
KOMPETENSI YANG AKAN DICAPAI
Capaian Pembelajaran (CP)
1. Siswa dapat melakukan operasi aljabar pada matriks dan
menerapkannya dalam transformasi geometri.
Hasil yang ingin Dicapai
1.10 Siswa dapat menjelaskan konsep dasar dilatasi melalui tulisan.
1.11 Siswa dapat menjelaskan konsep dilatasi menggunakan matriks.
1.12 Siswa dapat menyelesaikan soal yang berkaitan dengan dilatasi
dengan beragam cara.
Manfaat
2.7 Pengembangan Keterampilan Geometris
Mempelajari dilatasi meningkatkan keterampilan dalam
memahami konsep-konsep geometris seperti kesebangunan, yang
sangat penting dalam menyelesaikan berbagai masalah
matematika, termasuk di bidang arsitektur dan desain teknik.
2.8 Memahami Proses Perubahan Ukuran
Dengan mempelajari dilatasi kita memahami cara objek berubah
ukurannya dengan faktor skala tertentu tanpa merubah
bentuknya. Ini berguna dalam berbagai disiplin ilmu, seperti
desain grafis, arsitektur, dan rekayasa, yang sering memerlukan
manipulasi ukuran objek secara proporsional.
67