Page 15 - E-Modul Virus Flip PDF
P. 15
Envelope (Membran/ Amplop)
Virus bermembran/ berselubung (enveloped) memiliki membran mengelilingi
nukleokapsid dan mengandung DNA atau RNA (Madigan et al., 2014). Enveloped
virus ini contohnya adalah virus influenza dan virus Covid-19 yang sebagian besar
menginfeksi sel hewan karena memiliki membran sitoplasma yang berhubungan
langsung ke lingkungan. Sebaliknya, sel tumbuhan dan bakteri dikelilingi oleh dinding
sel di luar membran sitoplasma, sehingga hanya sedikit contoh virus bermembran
yang diketahui pada organisme ini (Madigan et al., 2014).
Enzim
Beberapa virus memiliki enzim di dalam virionnya yang memainkan peran
penting dalam infeksi. Misalnya, beberapa virus mengandung enzim untuk membuat
lubang kecil pada peptidoglikan bakteri untuk memungkinkan asam nukleat dari virion
masuk ke sitoplasma inang (Madigan et al., 2014).
Ayo Berlatih
Nah sekarang, agar kalian lebih memahami terkait struktur virus, lengkapilah
peta konsep di bawah ini! Silahkan klik link berikut untuk mengisi jawabannya
https://shorturl.at/T2SjR
Virus
memiliki
Struktur
……….
Virus Bermembran ………………….
memiliki struktur tambahan memiliki
Membran
tersusun atas ………….. Kapsid
……
…………..
terbagi menjadi
Kapsomer
DNA …
E-MODUL VIRUS || SMA/MA KELAS X 14