Page 11 - Modul elektronik gerak harmonik sederhana Norhalimah
P. 11
Gaya Pemulih pada Getaran
Pegas
Benda elastis adalah benda yang jika diberi gaya akan mengalami
perubahan fisik, baik bentuk atau ukuran, namun akan kembali ke bentuk
semula jika gaya dihilangkan. Contohnya ketapel, karet dan pegas. Pegas
yang melakukan gerak harmonik tidak terlepas dari kondisi meregang dan
memampat.
“ Berdasarkan Hukum Hooke, apabila pegas ditarik dengan simpangan
tertentu lalu dilepaskan, pegas akan mengalami gerak bolak-balik dan
akan kembali ke bentuk semula karena adanya gaya pemulih ”
Gaya pemulih yang bekerja pada
setiap getaran selalu berlawanan
dengan arah simpangan. Ketika pegas
disimpangkan ke bawah, gaya
pemulih yang bekerja berarah ke
atas sehingga kembali ke posisi Gambar 3. Gaya pemulih yang selalu
berlawanan dengan arah gerak benda
seimbang.
Besar gaya pemulih sebanding dengan simpangan yang diberikan dan
tingkat kekakuan pegas. Secara matematis, gaya pemulih pada pegas
dirumuskan sebagai berikut:
Keterangan
= Gaya Pemulih (N)
= - k x
k = Konstanta / Tetapan pegas (N/m)
x = Simpangan (m)
11