Page 7 - MODUL PPKn XI Genap_Neat
P. 7
MODUL PPKn KELAS XI SEMESTER GENAP
Kewajiban asasi merupakan kewajiban dasar, pokok, pundamental yang
harus dilaksanakan setiap setiap orang tanpa dibatasi status kewarganegaraan
seseorang.
B. Klasifikasi hak dan kewajiban warga negara dalam UUD Negara RI 1945
1. Hak warga negara
Hak warga negara di atur dalam Undang-Undang Dasar Republik
Indonesia Tahun 1945 sebagai berikut;
1. Hak yang sama dalam pemerintahan (pasal 28D ayat 3),
2. Hak mendapat pekerjaan dan penghidupan layak (pasal 27 ayat 2),
3. Hak membela negara (pasal 27 ayat 3),
4. Hak dalam usaha pertahanan dan keamanan (pasal 30 ayat 1),
5. Hak mendapat pendidikan (pasal 31),
6. Hak menduduki jabata-jabatan pemerintahan (pasal 27 ayat 1).
2. Kewajiban warga negara
Kewajiban warga negara dalam Undang-Undang Dasar Republik
Indonesia Tahun 1945 sebagai berikut;
1. Kewajiban menjujung tinggi hukum dan pemerintahan (pasal 27 ayat 1),
2. Kewajiban membela negara (pasal 27 ayat 3),
3. Kewajiban dalam pertahanan dan keamanan negara (pasal 30 ayat 1),
4. Kewajiban membayar pajak (pasal 23 ayat 2),
5. Kewajiban menghormati bendera (pasal 35),
6. Kewajiban menggunakan bahasa Indonesia (pasal 36),
7. Kewajiban menjaga lambang negara (pasal 36A) dan lagu kebangsaan (pasal
36B).
Menurut Jimly Asshiddiqie hak warga negara Indonesia meliputi hak
konstitusional dan hak hukum :
Hak konstitutional adalah hak-hak yang dijamin di dalam dan oleh
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 (UUD Negara
RI Tahun 1945),
Hak hukum timbul berdasarkan jaminan undang-undang dan peraturan
perundang-undangan di bawahnya.
Disamping itu, terdapat pula ketentuan mengenai jaminan hak asasi
manusia tertentu yang hanya berlaku bagi warga negara atau setidaknya bagi
2
SMA NEGERI 1 SRESEH