Page 6 - Modul Elektronik Interaktif Faktor Laju Reaksi
P. 6

Video  1  berikut  ini merupakan  animasi yang  menggambarkan  terjadinya  tumbukan  efektif
                  bagi molekul yang berbentuk bulat. Perhatikan video 1 agar kalian lebih paham.




                                                            Video 1




                                                    Video 1 . Tumbukan efektif
                               Sumber: Bening,Irsa (2017) / https://www.youtube.com/watch?v=I97E-IxuukA

                         Selain orientasi, agar dapat terjadi reaksi kimia, maka energi tumbukan harus melewati

                  energi  penghalang  yang  dikenal  dengan  energi  aktivasi.  Energi  aktivasi  (Ea)  merupakan
                  energi minimal yang dibutuhkan agar terjadi suatu reaksi. Semua proses reaksi kimia harus

                  melewati tahap ini, jika energi aktivasi tidak terlampaui, maka reaksi kimia tidak akan terjadi.
                  Energi aktivasi merupakan syarat minimal terjadinya suatu reaksi. Perhatikan video 2 untuk

                  memahami hal tersebut.




                                                            Video 2



                                 Video 2 . Animasi Tumbukan efektif melibatkan energi aktivasi
                        Sumber: Teacher’s,Pet (2017) / https://www.youtube.com/watch?v=wbGgIfHsx-I




















                                              Gambar 1. Diagram energi aktivasi
                  Berdasarkan Gambar 1 terlihat bahwa suatu reaktan harus memiliki energi aktivasi sebesar Ea

                  agar  dapat  terbentuk  produk  (hasil  kimia).  Jika  Ea  tidak  terlampaui  maka  tidak  akan

                  dihasilkan suatu produk.


 Modul Elektronik Pokok Bahasan Faktor-Faktor Laju Reaksi
                                                                                                              6
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11