Page 12 - Audry s pdf multimedia_Neat
P. 12

Lakukan kegiatan berikut dalam kelompok!
                    Diskusikan kemudian kerjakan ilustrasi berikut
























                 Pada  hari  Minggu,  ibu  mengajak  Rani  pergi  ke  Museum  yang  ada  di  Pekanbaru.
                 Sesampainya di museum, Rani memperhatikan keadaan di sekeliling. Ternyata terdapat
                 banyak  objek  yang  berkelompok.  Ada  kelompok  baju  adat,  alat  musik  tradisional,
                 permainan tradisional, foto tokoh dari riau, miniature candi serta masjid, dan lain – lain.

                 Macam-macam  baju  adat  di  riau  seperti:  Baju  Melayu  Cekak  Musang,  Baju  Melayu
                 Gunting Cina, Baju Melayu Teluk Belanga, Baju Kurung Khas Riau, Baju Kebaya Labuh,
                 Busana  Pengantin  Wanita  dan  pria,  Tenun  Songket  Riau  dan  lain-lain.  Alat  musik
                 tradisional riau diantaranya Gambus, Gambang Camar, Gendang Silat, Gendang Nobat,

                 Gong, Nafiri, Rebana Ubi, dan lainnya. Tokoh-tokoh dari riau diantaranya Abdul Kadir
                 Abbas,  Jamal  Abdillah,  Abdul  Latif  Datuk  Bandaro  Sati,  Abdul  Muin,  Abdul  Wahid,
                 Herman  Abdullah, Achmad, Arifin  Achmad dan  lainnya. Kemudian  Rani  ingin  membuat
                 himpunan berdasarkan hasil pengamatannya.


                 1)Buatlah 5 himpunan berdasarkan ilustrasi di atas!
                 2)Apa saja anggota-anggota dalam himpunan yang Ananda sebutkan tadi?
                 3)Nyatakan  himpunan  dengan  memberikan  lambang  huruf  kapital  pada  himpunan  yang

                 kamu sebutkan dan masukkan anggota-anggotanya ke dalam kurung kurawal { } dengan
                 dipisahkan tanda koma.
                 4)Hitunglah banyaknya anggota himpunan dan nyatakan dalam notasi banyak anggota!
                 5)Rani  membuat  himpunan  baju  adat  wanita  riau  dan  anggotanya  adalah  baju  kurung,
                 baju  kebaya  labuh,  baju  pengantin  wanita.  Ulangi  pekerjaan  Ananda  sesuai  dengan

                 pertanyaan no 3 dan 4
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17