Page 98 - Perjuangan dan Harapan Transformasi Semenanjung Doberai PBD
P. 98
Masa Depan Gemilang bagi Anak-Anak
Papua Barat Daya
Salah satu indikator keberhasilan suatu daerah
membangun wilayahnya dan mengalami peningkatan
kesejahteraan adalah jika daerah tersebut mampu
menjamin kesehatan warganya. Tidak bisa dipungkiri
kesehatan adalah salah satu syarat tercapainya tujuan
dan terciptanya kebahagiaan diri.
Karena itulah, Penjabat Gubernur Provinsi Papua
Barat Daya, Muhammad Musa’ad menyadari betul
pentingnya transformasi pembangunan di bidang
kesehatan di daerah yang dipimpinnya.
Salah satu problem kesehatan di Papua Barat
Daya adalah stunting (gangguan pertumbuhan anak).
Sampai-sampai untuk tahun 2023 lalu Pemprov Papua
Barat Daya mengalokasikan dana sebesar Rp112 miliar
untuk penanggulangan masalah stunting, kondisi
gagal tumbuh pada anak akibat kekurangan gizi
kronis, infeksi berulang, dan kurang stimulasi.
Kita pasti tahu, anak-anak Papua ini kelak akan
menjadi penerus bangsa. Apabila mereka dibiarkan
dalam kondisi stunting tanpa bantuan pemprov untuk
menanggulanginya, bagaimana masa depan Papua
86