Page 8 - FLIPBOOK HERPETOFAUNA
P. 8

Spesies: Dendrelaphis caudolineatu


                                                         (Gambar 2, Dendrelaphis caudolineatu)

                     Dendrelaphis caudolineatus merupakan ular yang agak kecil dan kurus, panjangnya

              bisa  mencapai  180  sentimeter  tetapi  biasanya  mendekati  140  cm.  Jantan  biasanya  lebih
              kurus dari betina tetapi lebih berwarna, mulai dari warna kemerahan atau coklat kastanye

              cerah, hingga warna perunggu mengkilat. Betina biasanya berwarna kusam, dan bertubuh

              lebih  kekar  dibandingkan  jantan.  Terlihat  juga  bahwa  betina  dari  spesies  ini  cenderung
              kurang aktif dibandingkan jantan. Sebagian besar hidup  di  pohon tetapi  jarang memanjat

              lebih tinggi dari 4 meter dan banyak ditemukan di tanah terbuka atau di dataran berumput.


              9.  Acrochordus granulatus


                  Kerajaan:Animalia

                  Filum:Chordata
                  Kelas:Reptilia

                  Ordo:Squamata

                  Famili: Acrochordidae
                  Genus: Acrochordus

                  Spesies: Acrochordus granulatus



                                                          (Gambar 3, Acrochordus granulatus)
                     Panjang tubuh ular kadut antara 0.6 sampai 1.2 meter (60-120 cm). Badannya gemuk
              dan padat, serta dilapisi dengan sisik-sisik kecil yang kasar. Ekornya pendek dan berujung

              tumpul.  Kepala  bagian  atas  berwarna  hitam  keabu-abuan  atau  hitam  kecokelatan

              menyerupai  lumpur.  Tubuh  bagian  atas  berwarna  cokelat  kelabu  atau  cokelat  lumpur,
              dengan  pola  zigzag  tebal  berwarna  hitam  keabu-abuan  atau  hitam  kecokelatan.  Bagian

              bawah  tubuhnya  berwarna  lebih  muda.  Ular  Kadut  Belang  biasanya  ditemukan  pada
              berbagai macam badan air tawar seperti kolam, rawa-rawa, kali dan sungai. Ular kadut telah

              beradaptasi dengan baik sehingga dapat hidup di daerah dekat tempat tinggal manusia. Ular

              ini aktif pada malam hari dan akan memangsa pada ikan kecil dan kodok. Individu muda
              berwarna  coklat  gelap  hingga  hitam  dengan  belang  oranye,  merah  atau  putih  dengan

              pinggiran hitam. Ular dewasa memiliki pewarnaan lebih polos, dengan warna coklat atau
              abu-abu serta belang yang lebih pucat dan tidak menyolok seperti pada individu muda. Perut

              putih pucat. Spesies ini mudah dikenali dari pola khas yang ada pada kepalanya. Induk Ular
              melahirkan 2 hingga 20 bayi sekitar 23cm panjangnya



                                                          8
   3   4   5   6   7   8   9   10   11