Page 41 - Learning Dosen
P. 41
Algoritma pada teknik penyelesaian permasalahan
learning mempunyai data didalamnya, data tersebut
dinamakan sebagai “Dataset”. Pada setiap algoritma
memiliki kebutuhan berbeda satu dengan yang lainnya
berkaitan dengan banyaknya data. Terdapat algoritma
yang membutuhkan data yang sangat banyak dan ada
juga algoritma yang cukup dengan dataset berukuran
kecil. ANN merupakan sistem adaptif yang dapat
mengubah strukturnya untuk memecahkan masalah
berdasarkan informasi eksternal maupun internal yang
mengalir melalui jaringan tersebut. Oleh karena sifatnya
yang adaptif, ANN juga sering disebut dengan jaringan
adaptif. Terdapat beberapa jenis dataset yang sering
digunakan antara lain:
1. Mall Customer Dataset
Mall Customer Dataset merupakan dataset yang berisi
informasi tentang orang yang mengunjungi Mall di kota
tertentu. Dataset tersebut biasanya terdiri dari berbagai
kolom seperti jenis kelamin, id pelanggan, usia,
pendapatan tahunan, dan skor. Dataset ini biasanya
digunakan untuk mengklasifikasikan pelanggan
berdasarkan usia, pendapatan, dan minat mereka.
2. Iris Dataset
Iris merupakan dataset sederhana yang berisi informasi
tentang kelopak bunga dan lebar sepal. Dataset iris
dibagi menjadi tiga kelas, dengan 50 baris di setiap kelas.
34