Page 37 - E-Klipping Pemberitaan BPOM Bestie's Day
P. 37

Judul              :  Badan  POM  Gandeng  Beauty  Influencer  Literasi  Kosmetik  Aman  pada
                                      Masyarakat
                Nama Media         :  mediaindonesia.com
                Tanggal            :  6/24/2024
                Halaman/URL        :  https://mediaindonesia.com/humaniora/679765/badan-pom-gandeng-beauty-
                                      influencer-literasi-kosmetik-aman-pada-masyarakat
                Tipe Media         :  Media Online

                                                                        PRODUK kosmetik yang kerap dipakai
                                                                        masyarakat  tiap  harinya  tidak  dapat
                                                                        dikategorikan  berisiko  rendah  karena
                                                                        menyentuh tubuh bahkan hingga lapisan
                                                                        terluar. Kosmetik bahkan dapat berakibat
                                                                        fatal  pada  tubuh  jika  tidak  sesuai
                                                                        ketentuan dan standar keamanan.

                                                                        Namun  kosmetik  dapat  dengan  mudah
                                                                        didapatkan masyarakat baik di toko biasa
                                                                        ataupun   membeli    secara   daring.
                                                                        Sayangnya  banyak  di  antara  anggota
                                                                        masyarakat  yang  belum  memahami
                                                                        bagaimana  memilih  kosmetik  yang
                                                                        aman.

                                                                        "Kita  perlu  melakukan  edukasi  pada
                                                                        masyarakat, meningkatkan literasi dalam
                                                                        penggunaan  kosmetik  agar  memilih
                                                                        kosmetik yang aman dan sesuai dengan
                ketentuan, memiliki izin edar Badan POM," jelas Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Pengawas Obat
                dan  Makanan  (BPOM)  RI  Rizka  Andalucia  pada  acara  "BPOM  Bestie's  Day"  di  Jakarta,  Jumat
                (21/6/2024). BPOM Bestie's Day ini mengangkat tema Perkuatan dan Perluasan Program INSPIRASI
                Kosmetik Aman.

                Rizka menuturkan pelanggaran di bidang penjualan kosmetik online sangat tinggi. "Banyak penjualan
                iklan kosmetik di media sosial yang tidak sesuai ketentuan, tidak punya izin edar, bukan kosmmetik tapi
                mengeklaim kosmetik," kata dia .
   32   33   34   35   36   37   38   39   40