Page 38 - E-Klipping Pemberitaan BPOM Bestie's Day
P. 38
Masyarakat, lanjutnya, kerap tergiur dengan iklan kosmetik tanpa melakukan konfirmasi apakah produk
tersebut aman untuk digunakan. "Langsung percaya, apalagi kalau harganya murah, gampang dapatnya,
dan iklannya menggunakan beauty enthusiast yang cantik," ujarnya.
"Kita mengajak para beauty enthusiast untuk memberitkan literasi positif pada masyarakat agar dapat
memilih kosmetik yang aman digunakan," kata dia.
Menurut Rizka, pihaknya mendorong produsen kosmetik Indonesia untuk mempromosikan
produknya."Iklan boleh, agar kosmetik indonesia jadi tuan rumah di negeri sendiri. Agar orang cinta
buatan produk indoensia bukan Korea," kata dia.
Ia menambahkan, dengan adanya kosmetik indonesia yang memiliki kuatlitas yang baik, kemasan yang
menarik, dan beaty enthusisast yang bisa mendidik masyarakat menggunakan kosmetik yang aman
makan kosmetik kita akan berkembang dan menjadi industri prioritas.
Dalam Rencana Induk Pembangunan Industri Nasional (RIPIN), kosmetik menjadi industri yang
diunggulkan bersama dengan industri farmasi dan makanan yang lain.
Ia menyebut Indonesia memiliki banyak potensi yang dapat dikembangkan di bidang pengembangan
industri produk perawatan kulit, salah satunya adalah aloe vera yang berasal dari tanaman lidah buaya.
Lidah buaya mudah ditemukan di Indonesia.
"Aloe vera di Indonesia pun banyak sekali. Tumbuh subur di banyak tempat, bahkan kadang-kadang
tidak dimanfaatkan dengan baik," ujarnya.
Oleh karena itu, Rizka mengajak kepada seluruh pegiat kecantikan atau beauty enthusiast, beauty vlogger
untuk mengedukasi masyarakat melalui konten-konten yang baik. Dengan demikian, langkah itu akan
menekan perkembangan produk perawatan kulit ilegal, dan memajukan ekosistem industri produk
perawatan kulit dalam negeri.