Page 91 - Modul IPS9 genap
P. 91
E. Rangkuman
Setelah mengikuti aktivitas 1, 2, dan 3 pada pembelajaran 2 di atas, tentunya Ananda
telah memiliki pemahaman yang komprehensif tentang jenis-jenis ekonomi kreatis
dan upaya meningkatkan ekonomi kreatif. Untuk itu silahkan Ananda membuat
kesimpulan dengan menggunakan acuan pertanyaan-pertanyaan berikut:
1. Apa sajakah jenis-jenis ekonomi kreatif yang terdapat di Indonesia?
2. Apakah yang dimaksud dengan sistem ekonomi demokrasi Pancasila?
3. Apakah upaya yang telah dilakukan pemerintah untuk mengembangkan ekonomi
kreatif dengan cara pembangunan secara terintegrasi antara masyarakat, swasta,
dan pemerintah
4. Apakah langkah strategis yang dilakukan Kementrian Perdagangan untuk
meningkatkan ekonomi kreatif?
F. Refleksi
Setelah Ananda melaksanakan aktivitas pembelajaran di atas, tuliskan hal-hal
sebagai berikut.
1. Bagaimana perasaan Ananda mempelajari modul pada pembelajaran 2 ini?
Apakah senang atau kurang senang? Berilah alasannya!
2. Apakah Ananda sudah memahami materi dalam pembelajaran 2 ini? Isikan
jawaban Ananda dalam tabel berikut dengan cara memberi tanda check list ()
pada kolom ya jika Ananda telah memahami materi, atau tanda check list () pada
kolom tidak bila Ananda belum memahami materi.
No Materi Ya Tidak
Saya telah memahami jenis-jenis industri
1 kreatif yang ada di Indonesia
Saya telah memahami materi upaya
2 meningkatkan ekonomi kreatif
3. Sikap apa saja yang dapat Ananda kembangkan setelah mengikuti aktivitas-
aktivitas di atas?
72 Modul PJJ Mata Pelajaran IPS - Kelas IX Semester Genap