Page 4 - PETUNJUK PRAKTIKUM PPR INDUSTRI TK. 1
P. 4

PRAKTIKUM ALAT UKUR RADIASI




                         I. PENDAHULUAN


                         Radiasi nuklir tidak dapat dilihat, dirasakan, dan dikenali oleh indera manusia.

                         Radiasi  dapat  menembus  berbagai  jenis  bahan.  Oleh  karena  itu  untuk
                         mengetahui  adanya  radiasi  atau  mengukur  radiasi  harus  digunakan  alat  ukur
                         radiasi. Dalam proteksi radiasi, alat ukur radiasi digunakan untuk mengukur  laju

                         dosis atau dosis radiasi.


                         Alat  ukur  radiasi  mutlak  diperlukan  pada  keselamatan  kerja  terhadap  radiasi.

                         Oleh  karena  itu,  petugas  proteksi  radiasi  (PPR)  harus  dibekali  pengetahuan
                         tentang  alat  ukur  radiasi  dan  keterampilan  untuk  menggunakan  alat  ukur
                         radiasi.


                         Dalam praktikum ini akan dilakukan  peragaan penggunaan berbagai jenis alat

                         ukur  radiasi,  yang  meliputi  surveimeter,  monitor  kontaminasi,  dan  dosimeter

                         perorangan.


                         Setelah mengikuti praktikum ini para peserta mempunyai kompetensi memilih
                         dan menggunakan alat ukur radiasi secara tepat sesuai keperluannya, dengan
                         indikator keberhasilan :

                            1.  memilih  alat  ukur  radiasi  yang  digunakan  untuk  mengukur  laju

                                paparan/dosis  secara  langsung,  laju  cacah,  dan  dosis  akumulasi
                                perorangan;
                            2.  menggunakan sekurang-kurangnya 2 jenis surveimeter untuk mengukur

                                laju paparan / dosis radiasi di suatu lokasi sesuai dengan prosedur;

                            3.  menyebutkan metode kalibrasi surveimeter dengan surveimeter standar
                                dan sumber radiasi standar;

                            4.  menguraikan pengaruh energi radiasi terhadap respon pengukuran pada
                                surveimeter gamma;

                            5.  menggunakan personal dosimeter sesuai dengan prosedur.



                                        Praktikum Alat Ukur Radiasi, DPK – BRIN, 2023                                                              | 1
   1   2   3   4   5   6   7   8   9