Page 30 - Biru Hijau Profesional Proposal Penelitian Sampul A4 Document
P. 30

Ayo Pengamatan




       3.  Stomata pada daun cabai rawit (Capsicum sp)


                                                              Dengan  menggunakan  perbesaran  40x10
                                                          ditemukan stomata pada daun cabai rawit. Stomata
                                                          pada  daun  cabai  rawit  termasuk  ke  dalam  tipe
                                                          stomata  anisositik,  yaitu  stomata  yang  dikelilingi
                                                          oleh  3  sel  tetangga  yang  memililiki  perbedaan
                                                          ukuran  dimana  salah  satu  sel  lebih  kecil
                                                          dibandingkan 2 sel lainnya.






       4.  Stomata pada daun tomat (Lypersicum esculentum)

                                                                          Dengan  menggunakan  perbesaran
                                                                    40x10  ditemukan  stomata  pada  daun
                                                                    tomat. Stomata pada daun tomat termasuk
                                                                    ke dalam tipe anamositik yaitu sel penutup
                                                                    dikelilingi  oleh  beberapa  sel  yang  bentuk
                                                                    dan     ukurannya     sama      dengan     sel

                                                                    epidermis  lainnya.  Pada  tipe  stomata  ini,
                                                                    tidak  terdapat  jumlah  maupun  letak
                                                                    spesifik  sel  tetangga  di  sekitar  stomata
                                                                    dan stomata tampak tertanam pada sel-sel
                                                                    epidermis.




                      Struktur Derivat Epidermis (Stomata) pada Daun Tumbuhan Hidrofit

             Jika  pengematan  di  atas  menggunakan  tumbuhan  darat,  pengamatan  kali  ini  menggunakan
       tumbuhan yang hidup terapung di permukaan air.


       Prosedur Kerja
       1. Diambil tumbuhan hidrofit yang hidupnya mengapung pada permukaan air
       2. Difiksasi daun dengan menggunakan alkohol 70%, kemudian larutan fiksatif diganti dengan
           aquades
       3. Direndam daun dalam HNO3 25% selama 15-30 menit untuk menghancurkan jaringan mesofil
       4. Dibilas daun menggunakan aquades kemudian disayat
       5. Sayatan epidermis direndam dalam larutan bayclin selama 1-5 menit untuk menghilangkan krolofil
           dari mesofil yang terikat, kemudian dibilas menggunakan aquades
       6. Diwarnai sayatan epidermis menggunakan pewarna safranin selama 1 menit kemudian dibilas

           menggunakan aquades
       7. Diletakkan sayatan di atas preparat glass kemudian ditetesi gliserin 10% lalu tutup menggunakan
           cover glass
       8. Diamati di bawah mikroskop

                                                                                                                 25
   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35