Page 44 - Modul CEP Ikatan Kimia
P. 44
Akibat dari perbedaan daya tolak tersebut adalah mengecilnya sudut ikatan
karena desakan dari pasangan elektron bebas. Sama halnya dengan domain yang terdiri
dari dua atau tiga pasangan elektron (ikatan rangkap dua atau rangkap tiga), tentu
mempunyai daya tolak yang lebih besar daripada domain yang hanya terdiri dari
sepasang elektron.
Tabel 5. Susunan Ruang Domain Elektron yang Menghasilkan Tolakan
Jumlah Domain Elektron Susunan Ruang (Geometri) Besar Sudut Ikatan
2 180
0
Linier
3 120
0
Segitiga sama sisi
0
4 109,5
Tetrahedron
Ekuatorial: 120
0
5 Aksial: 90
0
Bipiramida trigonal
6 90
0
Oktahedron
3. Teori Hibridisasi Elektron
Teori domain elektron dapat digunakan untuk meramalkan bentuk molekul,
tetapi teori ini tidak dapat digunakan untuk mengetahui penyebab suatu molekul dapat
berbentuk seperti itu. Sebagai contoh, teori domain elektron meramalkan molekul
metana (CH4) berbentuk tetrahedron dengan 4 ikatan C-H yang ekuivalen dan fakta
eksperimen juga sesuai dengan ramalan tersebut, akan tetapi mengapa molekul CH4
dapat berbentuk tetrahedron?.
Pada tingkat dasar, atom C (nomor atom = 6) mempunyai konfigurasi elektron
sebagai berikut.