Page 6 - BUKU PANDUAN TANWIR 2 NA
P. 6

di emban NA adalah bagaimana NA mampu menjadi lokomotif
            gerakan pencerahan islam di kalangan perempuan muda yang
            mendakwahkan  dan  menghadirkan  islam  yang  rahmatan  lil
            'alamin,  islam  yang  memberi  manfaat  bagi  semua.  Islam
            Rahmatan lil alamin yang diusung Muhammadiyah adalah Islam
            yang berwatak tengahan, moderat dan berkemajuan, dan NA
            harus  mampu  menterjemahkan  faham  keagamaan  tersebut
            kepada generasi muda islam.

                    Tugas keorganisasian, adalah bagaimana NA melakukan
            kaderisasi kepemimpinan dalam rangka menyiapkan kader yang
            ideologis,  mempunyai  wawasan  luas  dan  kecakapan  yang
            mumpuni      untuk   menjadi    penerus    dan    pelangsung,
            penyempurna  dari  pada  tujuan  Muhammadiyah  yakni
            mewujudkan islam yang sebenar-benarnya.

                    Sedangan tugas kebangsaan, NA dituntut untuk mampu
            berkiprah  dan  berkontribusi  dalam  proses  pembangunan
            bangsa  dan  negara.  Bagaimana  aktualisasi  gerakan  NA  bisa
            mempunyai  manfaat  untuk  meningkatkan  taraf  hidup
            masyarakat dan menguatkan bangunan kebangsaan kita dalam
            kehidupan  bernegara  yang  menghadapi  banyak  tantangan.
            Kehidupan kebangsaan kita saat ini telah menghadapi banyak
            ujian  dan  tantangan.  Isu  radikalisme,  terorisme  yang  marak
            melibatkan  keluarga,  ibu  dan  anak-anak  harus  diwaspadai,
            diantisipasi dan diatasi oleh NA. Di sinilah letak strategisnya NA
            di dalam menguatkan bangunan keluarga, khususnya keluarga
            muda. Isu tentang kemiskinan dan kesejahteraan juga menjadi
            tantangan  yang  tidak  ringan,  negara  belum  mampu  untuk
            mengatasi problem yang satu ini, maka NA harus mengambil




            Panduan Tanwir II Nasyiatul Aisyiyah                        2
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11