Page 8 - E-MODUL FIX1
P. 8
KATA PENGANTAR
Bismillahirrahmanirrahim,
Puji syukur penulis haturkan kehadirat Allah SWT yang telah
menganugerahkan rahmat serta inayah-Nya, yang karena-Nya,
penulis diberikan kekuatan dan kesabaran untuk menyelesaikan
sebuah e-modul yang berjudul “E-Modul Interaktif Terintegrasi
Nature of Science (NoS) Pada Materi Struktur Atom-Nanomaterial
Untuk kelas X SMA/MA Kurikulum Mardeka”.
Penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu dalam pembuatan e-module ini. Terima kasih kepada
Dosen Pembimbing ibu Dr. Roza Linda, M.Si dan ibu Fitri Aldresti,
S.Pd, M.Pd yang telah memberikan saran dan masukan kepada
penulis dalam memperbaiki penyusunan e-module ini.
Pembuatan e-module interaktif terintegrasi Nature of Science (NoS)
ini mewadahi peserta didik dalam membaca, berdiskusi, belajar
secara mandiri, melakukan percobaan, menganalisis data, dan
menguji kemampuan yang telah didapatkan. E- module ini disusun
untuk memenuhi kebutuhan peserta didik pada saat ini yang
membutuhkan bahan bacaan yang lengkap dan dapat
mengkontruksi pemahaman peserta didik untuk meningkatkan
kemampuan literasi sains.
8
E-MODUL STRUKTUR ATOM-NANOMATERIAL KELAS X SMA/MA