Page 51 - Preview Modul Bahasa Jepang Dasar_Neat
P. 51
Kata Benda の Kata Benda
Partikel の seperti dibahas pada Bab sebelumnya adalah sebagai perantara untuk
menyambung 2 atau lebih kata benda. Perlu dimengerti bahwa 2 kata atau lebih apabila digabung ,
maka akan memiliki arti sebagai berikut:
a. Menjelaskan tentang bendanya, misalnya:
これはりょうりのほんです。
Kore wa ryouri no hon desu.
Ini buku tentang masakan
それはじどうしゃのざっしです。
Sore wa jidousha no zasshi desu.
Itu majalah tentang otomotif
b. Menjelaskan kepemilikan benda
これはわたしのくつです。
Kore wa watashi no kutsu desu.
Ini adalah sepatu milik saya.
Ini buku milik saya
X:これはだれのかばんですか。
Kore wa dare no kaban desuka ?
Itu tas milik siapa?
Y:それはインドラさんのです。
Sore wa Indora san no desu.
Itu tas milik saudara Indra.
そうですか
Dalam hal ini bukan digunakan untuk bertanya, tetapi menunjukkan bahwa kita mengikuti
pembicaraan lawan bicara. Arti そうですか disin adalah “begitu ya”. Oleh sebab itu ketika
mengucapkannya harus diperhatikan intonasinya. Misalnya :
X: このえんぴつはあなたのですか。
Kono enpitsu wa anatano desuka ?
Pensil ini apakah milik anda ?
Y: いいえ、ちがいます。アニさんのです。
Iie , chigaimasu, ani san no desu.