Page 13 - E-MODUL SISTEM TERDISTRIBUSI_Neat
P. 13

3.  Network  File  System  (NFS):  seperti  arsitektur  yang  memungkinkan  akses


                               sistem file melalui jaringan dan menyimpan file pada server jaringan sehingga

                               dapat diakses oleh banyak pengguna di seluruh jaringan.


                            4.  WWW:  seperti  arsitektur  client/server  yang  digunakan  untuk  mengakses

                               informasi melalui internet dan mengakses sumber daya yang dibagi (shared


                               resource) seperti halaman web melalui URL.

                            5.  Sistem  distribusi  lainnya  seperti  Grid  Computing,  Cloud  Computing,  dan

                               Cluster  Computing,  yang  memungkinkan  beberapa  komputer  di  jaringan


                               bekerja bersama untuk menyelesaikan tugas yang kompleks dengan membagi

                               beban kerja dan mengoptimalkan penggunaan sumber daya yang tersedia.


                        C.  Keuntungan Sistem Terdistribusi

                                  Sistem terdistribusi memiliki beberapa keuntungan, antara lain:


                            1.  Kinerja  (Performance):  dengan  adanya  sistem  terdistribusi,  pekerjaan  dapat

                               dibagi di antara beberapa node komputer sehingga meningkatkan kinerja sistem


                               secara keseluruhan. Sebagai conto h, tugas yang memerlukan sumber daya yang

                               besar atau kompleksitas yang tinggi dapat dibagi di antara beberapa komputer


                               untuk menyelesaikannya lebih cepat.

                            2.  Distribusi  (Distribution):  dengan  menggunakan  sistem  terdistribusi,  sumber

                               daya  dapat  didistribusikan  secara  merata  dan  ditempatkan  di  lokasi  yang


                               berbeda untuk mendukung pengguna di berbagai wilayah atau lokasi.

                            3.  Keandalan (Reliability/Fault To lerance): sistem terdistribusi dirancang untuk


                               bertahan terhadap gangguan dan kegagalan sistem. Jika satu atau beberapa node




                                                                12
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18