Page 14 - E-MODUL SISTEM TERDISTRIBUSI_Neat
P. 14

mengalami  kegagalan,  tugas  atau  pekerjaan  dapat  dilanjutkan  di  node  yang


                               tersedia.

                            4.  Pertumbuhan Incremental (Incremental Growth): dengan menggunakan sistem


                               terdistribusi, organisasi dapat dengan mudah menambahkan sumber daya dan

                               kapasitas  baru  secara  incremental.  Ini  memungkinkan  organisasi  untuk


                               memperluas  kapasitas  mereka  seiring  bertambahnya  permintaan  atau

                               kebutuhan bisnis tanpa harus mengganti seluruh infrastruktur.

                            5.  Berbagi  Data/Sumber  daya  (Sharing  Data/Resources):  sistem  terdistribusi


                               memungkinkan  untuk  berbagi  data  dan  sumber  daya  di  seluruh  jaringan,

                               sehingga memungkinkan pengguna untuk mengakses informasi atau sumber


                               daya dari lokasi mana saja. Hal ini memudahkan kolaborasi dan bekerja sama

                               antara tim yang terpisah geografis.


                        D.  Permasalahan Dalam Sistem Terdistribusi

                                  Permasalahan  yang  dapat  muncul  dalam  sistem  terdistribusi  dapat  dibagi


                            menjadi beberapa kategori, antara lain:

                            1.  Synchronization:  Masalah  koordinasi  dan  sinkronisasi  antara  proses  yang


                               berjalan di node yang berbeda, dapat menyebabkan konflik data dan deadlock.

                            2.  Komunikasi: Pengiriman pesan antara node dapat terganggu oleh delay, loss,

                               atau corrupt, sehingga mempengaruhi kinerja sistem.


                            3.  Keamanan: Terdapat risiko keamanan yang lebih tinggi ketika data dan sumber

                               daya  disimpan  di  node  yang  terdistribusi,  serta  perlu  dilakukan  mekanisme


                               keamanan untuk mengatasi hal ini.




                                                                13
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19