Page 10 - BAHASA INDONESIA WHOLE LANGUAGE
P. 10

Bagaimana  menurut  kalian  cerita  berjudul “Permainan  Seru”?  Menarik,
                  bukan?



                  Sekarang jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini!
                  1. Sampaikan  kembali  cerita “Permainan  Seru”  dalam  tiga  kalimat
                      buatanmu sendiri!
                  2. Mengapa Ahmad kesal kepada Wayan?
                  3. Dari mana Stenly mendapatkan mainan baru?
                  4. Menurutmu, bagaimana Sikap Stanley, dan Wayan kepada Ahmat yang
                      berbeda keyakinan?
                  5. Apakah kalian juga punya teman yang berbeda keyakinan? Bagaimana
                      cara kalian menghargai perbedaan?

                  6. Bayangkan diri kalian sebagai Ahmad. Bagaimana perasaan kalian jika
                      memiliki teman  seperti Stanley, dan Wayan?


                      “Dengan menjawab pertanyaan tentang cerita “Permainan
                     Seru”, kalian belajar memahami dan menjelaskan pesan dan

                   informasi tentang kehidupan sehari-hari yang di hadapi tokoh
                     cerita dan dapat mengaitkan dengan pengalaman pribadi”




                            JELAJAH KEBAHASAAN


                  Menggunakan Tanda Seru (!) dan Tanda Tanya (?)


                  Tanda Seru dipakai untuk mengakhiri ungkapan atau pernyataan yang
                  berupa  seruan  atau  perintah  yang  menggambarkan  kesungguhan,
                  ketidakpercayaan,  atau  emosi  yang  kuat.  Berikut  ini  merupakan
                  pengunaan tanda seru.



                  1. Tanda seru di gunakan dalam kalimat perintah
                      Contoh : Ambilkan buku di atas meja!
                  2. Tanda  seru  di  gunakan  dalam  kelimat  yang  menggambarkan
                      kesungguhan
                      Contoh :  Alangkah seramnnya peristiwa itu!
                  3. Tanda  seru  di  gunakan  dalam  pernyataan  yang  menggambarkan
                      emosi yang kuat
                      Contoh :  Serang!








                                                           3
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15