Page 13 - E-MODUL STEM-PJBL UNSUR GOLONGAN HALOGEN
P. 13
KEGIATAN BELAJAR 1
PENGERTIAN DAN KELIMPAHAN UNSUR GOLONGAN
HALOGEN
Setelah mempelajari bab materi ini, kamu diharapkan dapat
menjelaskan unsur golongan halogen dan kelimpahannya di alam
Ingatkah kamu materi sifat periodik unsur? Sifat periodik unsur adalah
sifat yang memiliki kecenderungan untuk berubah secara teratur sesuai
dengan kenaikan nomor atom. Bila perubahan ini bergerak dari kiri ke
kanan, berarti perubahan itu bergerak dalam satu periode dan bila
bergerak dari atas ke bawah berarti perubahan itu bergerak dalam satu
golongan. Nah, terletak di golongan dan periode ke berapakah unsur-
unsur golongan halogen?
Apa yang terlintas dalam pikiran kamu saat mendengar kata halogen? Halogen
sangat erat dengan kehidupan kita, bahkan setiap hari kita mengkonsumsinya. Pastinya
kamu sudah tau dengan garam NaCl (Natrium Klorida), nah unsur Cl merupakan salah
satu anggota dari golongan halogen.
A 1 Pengertian Unsur Golongan Halogen
Unsur Halogen merupakan unsur-unsur yang terdapat dalam tabel
Info Kimia
periodik golongan VIIA. Pada konvensi tata nama
Unsur radioaktif adalah unsur
internasional, golongan diberi angka numerik dari 1
yang tidak stabil yang dapat
hingga 18. Unsur golongan halogen termasuk ke dalam memancarkan atau menyerap
golongan 17. Kata Halogen berasal dari bahasa yunani energi ataupun partikel
“halos” yang berarti "garam" dan “gen” yang berarti
1