Page 19 - E-MODUL STEM-PJBL UNSUR GOLONGAN HALOGEN
P. 19
LAMPU HALOGEN
a) lampu halogen b) lampu pijar
Lampu halogen adalah lampu pijar biasa yang berisi filamen tungsten, dibungkus
dengan kaca dan disertakan di dalamnya campuran gas (umumnya Nitrogen,
Argon dan Krypton). Prinsip kerja lampu halogen pada hakikatnya adalah sama
dengan lampu pijar standar. Dalam lampu halogen, gas yang diisikan biasanya
Iodium atau kadang-kadang Brom. Dua unsur kimia sangat reaktif dari kelompok
yang disebut Halogen. Cahaya lampu halogen sangat terang. Lampu halogen
menggunakan logam halida. Logam halida merupakan senyawa-senyawa kimia
yang terdiri atas unsur logam dan halogen. Senyawa tersebut dapat menghasilkan
sinar yang terang mirip dengan cahaya siang hari. Lampu halogen memiliki
filamen wolfram di dalam selubung kaca kristal. Ketika lampu dihidupkan,
filamen wloframnya mulai menguap, selanjutnya uap yang terbentuk bereaksi
dengan halogen di dalam selubung kaca kristal. Wolfram halida mengendap pada
filamen. Proses ini membuat filamen dan lampu tahan lebih lama daripada lampu
biasa.
Sumber: Simatupang, J. W., Santoso, F. H., Bramasto, R., Afristanto, S. D., & Baheli, H. M.
(2021). Lampu Led sebagai Pilihan yang Lebih Efisien untuk Lampu Utama Sepeda
Motor. Jurnal Kajian Teknik Elektro, 6(1), 20-26.
Link jurnal: http://bit.ly/3EebsBV
7