Page 77 - E-MODUL STEM-PJBL UNSUR GOLONGAN HALOGEN
P. 77
5. ASTATIN
Astatin diperoleh dengan metode radiasi. Sumber utama At adalah isotop bismuth
(Bi). Astatin diperoleh dari penembakan Bi dengan partikel ∝ atau Helium.
4
209 Bi + He → 211 At + 2 n
1
83 2 85 0
2 Manfaat Unsur Golongan Halogen
1. FLUORIN
Beberapa kegunaan fluorin dalam kehidupan sehari-hari adalah sebagai berikut:
INFO KIMIA
1) AC (Air Conditioner)
Tahukah kamu ternyata AC bermanfaat untuk
kesehatan, antara lain untuk mengatasi heatstroke,
mengatasi gangguan tidur, mencegah gangguan
pernapasan, dan menjaga suhu ruang untuk bayi.
Gambar 4.3 Air Sumber: http://bit.ly/3LfC8H5
Conditioner
AC atau air conditioner yaitu suatu alat atau mesin
elektronik yang memiliki kegunaan mengatur suhu suatu ruangan, kelembapan serta
kualitas udara di dalamnya. Pengaturan suhu ini umumnya berfungsi untuk membuat
suatu ruangan menjadi lebih dingin atau sejuk, sehingga ruangan terasa nyaman. AC
menggunakan Klorofluorokarbon, di antaranya CF2Cl2 (diklorofluorometana) yang juga
dikenal sebagai CFC atau Freon-12 sebagai pendingin yang juga digunakan pada kulkas.
2) Pasta Gigi
Natrium fluorosilikat (NaSiF6), digunakan untuk
memberi fluor pada air dan sebagai tambahan dalam
pasta gigi. Pasta gigi adalah pembersih gigi dengan
bentuk pasta yang dipakai dengan cara dioleskan pada
sikat gigi yang digunakan untuk menjaga kebersihan
Gambar 4.4 Pasta Gigi gigi dan mencegah gigi berlubang.
65