Page 77 - E-BOOK EVALUASI PROGRAM_RAHMA NUR NAZMI
P. 77
MATERI POKOK 6 MENYUSUN INSTRUMEN DAN RENCANA
PELAKSANAAN EVALUASI PROMKES
Indikator Keberhasilan : Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik
diharapkan mampu menjelaskan Menyusun instrumen dan rencana pelaksanaan
evaluasi Promkes
BAB I
PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
Promosi kesehatan adalah upaya untuk meningkatkan kemampuan
masyarakat melalui pembelajaran diri oleh dan untuk masyarakat agar dapat
menolong dirinya sendiri, serta mengembangkan kegiatan yang bersumber daya
masyarakat sesuai sosial budaya setempat dan didukung oleh kebijakan publik yang
berwawasan kesehatan (Kemenkes, 2011).
Sehubungan dengan hal tersebut maka pelayanan kesehatan di masyarakat
perlu ditingkatkan terutama di bidang promosi kesehatan yang merupakan salah
satu faktor dari keberhasilan suatu program Nasional dan Daerah di bidang
kesehatan. Hal ini sejalan pula dengan Misi Departemen Kesehatan, yaitu membuat
rakyat sehat dan strategi utamanya yaitu menggerakkan dan memberdayakan
masyarakat untuk hidup sehat dan meningkatkan akses masyarakat terhadap
pelayanan kesehatan yang berkualitas. (Kemenkes No. 585/Menkes/SK/ V/2007).
Untuk mengetahui seberapa jauh tingkat keberhasilan suatu program, baik
itu Nasional atau Daerah di bidang kesehatan, maka perlu dilaksanakan kegiatan
evaluasi promosi kesehatan. Dengan perkataan lain, evaluasi program promosi
kesehatan adalah kegiatan yang dirancang untuk mengukur hasil dari program
promosi kesehatan, baik pada aspek pengetahuan, sikap, praktek atau performance
maupun status kesehatan. Dalam pelaksanaan kegiatan evaluasi kegiatan promosi
kesehatan, diperlukan kegiatan menyusun instrumen penilaian dan rencana
pelaksanaan sebagai pedoman yang berisi nilai-nilai atau value acuan akan
keberhasilan kegiatan evaluasi promosi kesehatan.
1.2 Rumusan Masalah
1. Apa pengertian dari Instrumen Penilaian?
2. Apa saja prinsip - prinsip dari Instrumen Penilaian?
3. Bagaimana teknik Instrumen Penilaian?
4. Apa rencana program promosi kesehatan?
5. Apa manfaat perencanaan program promosi kesehatan?
6. Apa langkah-langkah perencanaan program promosi kesehatan?
7. Apa saja proses evaluasi?
8. Bagaimana contoh instrumen evaluasi program promosi kesehatan?