Page 12 - PowerPoint Presentation
P. 12

Seperti juga NIK, setiap orang dari Kalian pasti punya nomor sepatu,


    nomor  celana  atau  nomor  baju  masing-masing.                             Misalnya  ukuran


    sepatu Ardi adalah 39, Dani adalah 40, Aqil adalah 42, Rano adalah


    40  Dian  adalah  34,  Rani  adalah  35  dan  Dewi  33.  Setiap  orang


    memiliki  ukuran  unik  (tunggal)  dan  beberapa  orang  bisa  memiliki


    ukuran sepatu yang sama, misalnya Dani dan Rano. Tetapi, tidak ada



    orang yang memiliki ukuran sepatu lebih dari satu. Kita menyatakan


    hubungan  atau  relasi  ini  sebagai  fungsi  dan  dapat  digambarkan


    pada diagram panah berikut.


















    Hubungan  tersebut  dapat  juga  dituliskan  dalam  bentuk  pasangan


    berurut: (Ardi, 39), (Dani, 40), (Aqil, 42), (Rano, 40), (Dian, 34), (Rani,


    35), (Dewi, 33). Hubungan antara


    Ardi dengan angka 39 adalah nomor sepatu yang digunakan. Begitu


    juga  hubungan  Dani,  Aqil,  dan  nama-nama  lain                           yang  ada  pada


    himpunan A dengan angka-angka yang ada pada himpunan B dari


    gambar  diagram  panah  di  atas  hubungan  nomor  sepatu  yang


    digunakan. Jadi dua himpunan di atas dihubungkan oleh aturan nomor


    sepatu  dan  ditKaliani  dengan  garis  panah  yang  menghubungkan


    anggota kedua himpunan.
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17