Page 16 - PowerPoint Presentation
P. 16
Dari relasi antara waktu parkir dengan biaya pada Contoh 1.2 di
atas, dinyatakan hal-hal berikut.
Daerah asal adalah {t : 0 < t ≤ 24}
Daerah kawan adalah: {4, 6, 8, 10, 12, 14, 16 }
Daerah hasil adalah: {4, 6, 8, 10, 12, 14, 16 }
Berdasarkan contoh-contoh di atas, ditemukan definisi daerah asal,
daerah kawan, dan daerah hasil sebagai berikut.
Sebuah relasi sering dinyatakan dalam bentuk persamaan dalam
variabel x dan y, sebagai contoh: y = 2x dan y = x2. Nilai x
merupakan domain relasi dan nilai y merupakan daerah hasil relasi.
Pada persamaan y = 2x, jika domain x dibatasi oleh 0 < x ≤ 5,
untuk x bilangan riil, maka daerah hasilnya adalah 0 < y ≤ 10.
Akan tetapi, tidak semua relasi dapat dinyatakan dalam bentuk
persamaan.