Page 10 - E-Modul Sosiologi Kelas XII Materi Sosiologi
P. 10
A. Pengertian Perubahan Sosial
Banyak perubahan yang terjadi dalam masyarakat, baik positif maupun negatif. Sebagai
contoh, pola pikir masyarakat mengenai jumlah anak yang dianggap sebagai rejeki telah berubah
dari "banyak anak banyak rejeki" menjadi "dua anak cukup". Perubahan ini membawa dampak
positif karena kesejahteraan dan pendidikan anak menjadi lebih terjamin. Namun, ada juga
perubahan yang berdampak negatif, seperti penggunaan mesin industri yang menggantikan pekerja
manusia, yang dapat menyebabkan tingkat pengangguran yang tinggi dalam masyarakat. Ada
berbagai pengertian perubahan sosial menurut beberapa ahli ya, sebagai berikut :
1. John Lewis Gillin dan John Philip Gillin (1957)
Pengertian perubahan sosial menurut John
Lewis Gillin dan John Philip Gillin adalah suatu Apa Kalian Tau Arti Perubahan
variasi dari cara hidup yang diterima, akibat adanya Sosial? Perubahan sosial adalah
bentuk peralihan yang merubah tata
perubahan kondisi geografis, kebudayaan material,
kehidupan masyarakat yang
komposisi penduduk, ideologi, maupun karena berlangsung terus menerus karena
adanya difusi dan penemuan baru dalam sifat sosial yang dinamis dan bisa
terus berubah.
masyarakat.
2. Kingsley Davis (1960)
Pengertian perubahan sosial menurut Kingsley Davis adalah Perubahan yang terjadi
dalam struktur dan fungsi masyarakat. Menurutnya, munculnya pengorganisasian buruh dalam
masyarakat kapitalis telah menyebabkan perubahan dalam hubungan antara buruh dan majikan.
Hal ini selanjutnya akan memicu perubahan dalam organisasi ekonomi dan politik.
3. Mac Iver (1937)
Pengertian perubahan sosial menurut Mac Iver adalah perubahan dikehendaki dan
perubahan tidak dikehendaki, serta sebagai perubahan terhadap keseimbangan (equilibrium)
hubungan sosial.
4. Paul B. Horton dan Chester L. Hunt
Pengertian perubahan sosial menurut Paul B. Horton dan Chester L. Hunt adalah suatu
hal yang tetap dan selalu ada dalam alam semesta. Masyarakat generasi baru tidak mungkin
meniru atau mengambil alih kebudayaan generasi sebelumnya. Generasi baru pasti selalu
menginginkan perubahan.
5. Samuel Koening
Pengertian perubahan sosial menurut Samuel Koening adalah perubahan sosial merujuk
pada modifikasi dalam pola kehidupan manusia. Modifikasi tersebut bisa terjadi karena sebab
dari internal dan eksternal yang mengakibatkan perubahan.
2