Page 42 - SIFA_NURUL_H_23834015
P. 42

1.40



               materi lebih menarik. Koleksi sejenis itu akan sangat membantu dalam dunia
               pendidikan,  baik  di  perpustakaan  sekolah,  perguruan  tinggi  atau  tempat-
               tempat pelatihan.

               F.  PROSES PENGAKSESAN DAN PENCARIAN KEMBALI
                   DOKUMEN

                   Inti  dari  proses  mengakses  dan  mencari  dokumen  adalah  bagaimana
               melakukan pencarian kembali terhadap dokumen yang telah disimpan dalam
               jajaran  koleksi  di  rak.  Metode  pengaksesan  dan  pencarian  kembali  koleksi
               akan  mengikuti  pendekatan  proses  penyimpanan  yang  dipilih.  Pendekatan
               database membuat proses ini lebih fleksibel dan efektif dilakukan, terutama
               untuk penyimpanan koleksi yang sudah memiliki jumlah yang banyak.
                   Dengan  menggunakan  system  tradisional,  temu  kembali  koleksi
               dilakukan  menggunakan  kartu  katalog.  Namun  akan  terasa  lama  apabila
               pencari informasi tidak menguasai sistem pencariannya. Dalam penggunaan
               kartu katalog, pengguna harus mengetahui titik akses pencarian, yaitu melalui
               judul, subjek atau pengarang. Dari sisi pengelola, mereka harus menyiapkan
               kartu catalog berdasarkan judul, nama pengarang dan subjeknya. Pekerjaan
               akan menjadi banyak dan rumit.
                   Namun  dengan  menggunakan  teknologi  informasi,  pustakawan  cukup
               memasukan data tentang koleksi (bibliografi) ke dalam database. Selanjutnya
               pencarian  dapat  dilakukan  dari  semua  titik  akses  dengan  mudah.  Mereka
               dapat mencari koleksi berdasarkan judul, pengarang, subjek, abstrak atau ruas
               (field) apa saja yang mereka inginkan.
                   Dan  yang  lebih  menarik  lagi,  karena  sifat  pendekatan  database  yang
               memiliki  kebebasan  terhadap  data  (data  independence),  maka  dengan  data
               yang sama kita dapat membuat interface ke berbagai aplikasi lain baik yang
               berbasis  standalone  maupun  web,  sehingga  pengguna  akan  lebih  tertarik
               dengan tampilan koleksi yang disiapkan oleh perpustakaan (Gambar 1.3).
                   Demikianlah  gambaran  tentang  peran  teknologi  informasi  dalam
               pengelolaan  koleksi  atau  dokumen  dan  temu  kembali  informasinya  bagi
               pengguna dalam sebuah perpustakaan.
   37   38   39   40   41   42   43   44   45   46   47