Page 34 - e-book flip pdf professional_Neat
P. 34
9. Faringitis merupakan peradangan pada faring sehingga timbul rasa
nyeri pada waktu menelan makanan ataupun kerongkongan terasa
kering. Gangguan ini disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus dan
dapat juga disebabkan terlalu banyak merokok. Bakteri yang bisa
menyerang penyakit ini adalah Streptococcus pharyngitis.
Sumber : https://medium.com
Gambar 14. Peradangan faring pada penderita faringitis
10. Atelektasis adalah pengembangan paru-paru yang tidak sempurna
karena alveolus mengempis. Atlektasis dapat terjadi karena
penyumbatan bronkus oleh gumpalan lendir, tumor, atau benda asing
lainnya.
11. Asifiksi merupakan kelainan atau gangguan dalam pengangkutan O2
ke jaringan atau gangguan penggunaan O2 oleh jaringan. Penyebabnya
dapat terletak di paru-paru, pembuluh darah atau dalam jaringan
tubuh. Misalnya seseorang yang tenggelam, alveolusnya terisi air,
orang-orang yang keracunan karbon monoksida dalam asam sianida,
dan lainnya. Keracunan karbon monoksida dan asam sianida terjadi
karena kedua zat ini memiliki afinitas terhadap hemoglobin lebih
besar daripada O2.