Page 20 - Microsoft Word - materi
P. 20
dalam bentuk paragraf demi paragraf, butir-butir, atau rincian sesuai
dengan tujuan penelitian.
Saran berisi rekomendasi yang diajukan sesuai dengan hasil
penelitian yang dilakukan secara operasional dan dapat ditindaklanjuti.
Saran idealnya dikemukakan secara rinci sehingga mudah untuk
diimplementasikan dan sesuai dengan manfaat penelitian.
3. Deskripsi Komponen Bagian akhir Laporan
Bagian akhir laporan TA mencakup daftar pustaka dan lampiran. Deskripsi
komponen bagian akhir, sebagai berikut:
a. Daftar Pustaka
Bagian ini secara cermat memuat pustaka yang dirujuk dalam laporan
penelitian. Teknik penulisan daftar pustaka mengikuti format American
Psychological Association (APA). Cara penulisan daftar pustaka secara
khusus diuraikan pada Bab III panduan ini.
b. Lampiran
Bagian ini dapat memuat instrumen penelitian, data dan hasil analisis data
penelitian, dokumentasi pelaksanaan penelitian, persuratan, serta daftar
riwayat hidup.