Page 33 - E-MODUL KLASIFIKASI MAKHLUK HIDUP KELAS VII_S2 MELLIA LAURA PITRI
P. 33
E-modul Quantum Learning
7.Species (Jenis)
Spesies merupakan tingkatan
takson terendah dalam klasifikasi.
Paling banyak memiliki persamaan
serta sedikit perbedaan yang
ditemukan. Setiap genus dapat
memiliki beberapa species.
Misalnya, perbawang-bawangan. Gambar. Spesies Allium
Sumber. Quara.com
8.Varietas/Ras
Pada organisme satu species
terkadang masih ditemukan
perbedaan ciri sangat khusus atau
bervariası. Misalnya species padi
varietasnya : Oryza sativa var.
indica. dan Oryza sativa var.
japonica.
Gambar. Spesies Oryza sativa
Sumber. Quara.com
Pada klasifikasi yang sangat khusus, selain tujuh tingkatan takson
yang sudah disebutkan masih ada pengelompokan lebih lanjut, yaitu
dengan menambahkan awalan super-, sub-, atau infra-. Perhatikan
klasifikasi berikut ini:
Gambar. Tabel Contoh Klasifikasi Makhluk Hidup
Sumber: Roboguru.com
Seorang ahli botani berkebangsaan Swedia yang bernama Carolus
Linnaeus memperkenalkan suatu metode modern penamaan ilmiah makhluk
hidup yang disebut dengan system binomial nomenklatur. Kata pertama
pada sistem binomial menunjukkan nama genus, huruf pertama pada nama
genus selalu ditulis dengan menggunakan huruf kapital (huruf besar). Kata
kedua adalah petunjuk spesies dimana semua ditulis dengan menggunakan
huruf kecil. Contoh nama ilmiah padi Oryza sativa var. indica, maka Oryza
menunjukkan genus dan sativa menunjukkan spesiesnya serta var. indica
menunjukan varietasnya.
Kelas VII SMP 27