Page 74 - E-MODUL MITA
P. 74
c. Usahakan rambu ukur tersebut tidak miring/condong (depan belakang,
kiri dan kanan) karena bisa mempengaruhi hasil pembacaan.
4. Macam-macam theodolite sebagai berikut theodolite reiterasi, theodolite
repetisi dan theodolite elektro optis.
5. Macam-macam pengukuran garis lurus dengan keadaan lapangan sebagai
berikut: pengukuran garis lurus pada daerah datar dan bebas, pengukuran
garis lurus jika kedua titik awal dan akhirnya orang tidak bisa berdiri
dibelakangnya atau pada sudut bangunan dan yang terkhir pengukuran
garis lurus pada lapangan tidak datar.
6. Jenis-jenis alat ukur sipat datar yang umumnya dipakai pada
pengukurannya, yaitu dumpy level, tilting level, dan automatic level.
7. Kesalahan-kesalahan dalam pengukuran alat sipat datar adalah sebagai
berikut: (1) Kesalahan besar seperti salah membaca rambu, nivo tidak
ditengah, salah mencatat. (2) Kesalahan tetap seperti tidak tegaknya
rambu ukur, salah kolimasih alat. (3) Kesalahan acak yang disebabkan
oleh keadaan fisik dan iklim.
MODUL DASAR-DASAR SURVEY DAN PEMETAAN
BY. MITA DWI PUTRI 67