Page 16 - E-BOOK GEOGRAFI MITIGASI DAN ADAPTASI KEBENCANAAN
P. 16

c.     Epidemi atau Wabah Penyakit
                     Epidemi  adalah  istilah  yang  digunakan  dalam  epidemiologi  atau  studi  penyebaran  penyakit.

       Menurut  informasi  dari  Center  for  Disease  Control  (CDC)  dalam  situs  Kementerian  Kesehatan
       (Kemkes) tahun 2022, epidemi merujuk pada penyakit menular yang dapat dengan cepat menyebar di
       daerah yang luas dan menyebabkan banyak korban. Peningkatan angka penyakit yang melebihi angka
       normal, yang biasanya terjadi secara tiba- tiba di populasi suatu wilayah geografis tertentu, merupakan

       ciri  khas  dari  epidemi.  Salah  satu  contoh  epideminya  adalah  Avian  Influenza/Flu  Burung  (H5N1).
       berikut merupakan gambar Epidemi atau Wabah Penyakit dapat dilihat pada gambar 8.























                                       Gambar 8. Epidemi atau Wabah Penyakit
                                                (Sumber: Google Image)

                   Selain itu, wabah penyakit yang lebih meluas juga bisa menjadi bencana non alam yang kita
       lewati bersama dan kita kenal sebagai pandemic dimana wabah penyakit meliputi daerah geografis yang

       luas dapat menyebar di seluruh Negara bahkan Dunia. Sallah satu contoh yang dimaksud adalah kasus
       bencana pandemic Covid-19.

































         E-Book Mitigasi dan Adaptasi Kebencanaan Kelas XI IPS                                             10
   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21